RSS

Sweet... Sweet... Yummy...

``Play the game or close it to see your Horoscope update everyday``

Sabtu, 11 Desember 2010

Rumah Robot Pertama Dunia Hadir di Indonesia

VIVAnews - Dunia teknologi di Indonesia akan semakin semarak dengan hadirnya World Robotic Explorer, yang merupakan Rumah Robot pertama dunia, yang hadir di Indonesia. Rumah robot ini merupakan sebuah pusat rekreasi pendidikan (edutainment) di Mal Thamrin City, Jakarta.

Kehadiran Rumah Robot ini diresmikan oleh Menteri Riset dan Teknologi Suharna Surapranata, Sabtu, 11 Desember 2010. Suharna berharap kehadiran World Robotic Explorer bisa menjadi tempat inovasi, terutama untuk generasi muda.

"Kunci sukses bersaing di abad 21 adalah inovasi. Rumah robot akan menjadi tempat yang melahirkan inovasi bagi generasi muda," kata Suharna.

Kehadiran World Robotic Explorer juga dianggap sebagai rumah robot pertama di dunia. Karena itu Museum Rekor Indonesia (MURI) pun memberikan penghargaan khusus.

"Saya rasa ini merupakan yang pertama tidak hanya di Indonesia. Karena itu MURI memberi penghargaan Rumah Robot Pertama Dunia di Indonesia," kata Jaya Suprana dari MURI.
(Sumber : VIVAnews.com | Sabtu, 11 Desember 2010 | 15:18 WIB)



Analisa :
Wow.. Dunia robotik akan menjadi petualangan baru dan seru di abad ke-21. Banyak kerja yang bisa dilakukan dengan bermacam program. Ini merupakan investasi yang berharga di masa depan.

Nah, menurut info yang saya dapat, di rumah robot ini diberikanlah pelajaran tentang ilmu robotik kepada anak selama empat jam. Dan dalam satu hari akan dibagi menjadi 2 sesi. Sesi pertama adalah dari jam 09.00-13.00 WIB, sedangkan sesi kedua dari jam 13.00-17.00 WIB. Selama empat jam tsb, rumah robot yang dibuka untuk anak berusia tiga tahun ke atas ini akan memberikan pengenalan dasar ilmu robotik. Anak-anak akan disuguhkan berbagai macam ilmu seperti elektronika, mekanika, desain, dan komputer. 


Dengan metode pengajaran seperti ini, anak-anak akan lebih mudah menyerap pengajaran yang diberikan karena mereka terjun secara langsung untuk mengotak-atik perangkat2nya dan akan merasakan sensasi yang berbeda dibandingkan jika hanya mendengar secara teori semata. Selain itu,  World Robotic Explorer seperti menyediakan laboratorium berbagai ilmu itu kepada anak-anak, dengan instruktur yang memberikan bimbingan. Anak-anak akan diajari ilmu dari elektronika dasar, hingga pemrograman di komputer. Karena itu, biaya untuk bisa masuk ke rumah robot pun pastinya tidak murah. Apalagi ilmu robotik bukanlah ilmu yang bisa diajarkan dalam sebuah tempat one-stop edutainment. Harus berulang-ulang datang untuk paham robotik. 

Tapi, jangan khawatir bagi teman-teman yang pengen belajar seputar dunia robot dalam waktu singkat. Saat ini, World Robotic Explorer membuka membership untuk keanggotaan selama tiga bulan, enam bulan, dan satu tahun. Sistem pembayaran pun bisa dilakukan secara mencicil, karena sejumlah bank telah bekerja sama untuk kredit membership.

Nah, tentu saja dengan kehadiran World Robotic Explorer ini dapat mengasah serta mempertajam keahlian anak-anak terutama dalam bidang robotik sedari dini yang kemudian dapat dikembangkan ke pendidikan tinggi lanjutan dengan bidang yang serupa..  Berminat?? 

5 komentar:

Yesil Li mengatakan...

wah,, dengan ini bidang robotik di Indonesia bisa semakin berkembang. coz di Indonesia kan banyak tu anak-anak berbakat di bidang ini,, dengan munculnya rumah robot ini bakat mereka akan dapat tersalur di jalur yang benar dan semakin mengasah kemampuan mereka.
:-)

Noviaty mengatakan...

Yah,..memang sudah seharusnya kita memperhatikan dan mengikuti perkembangan teknologi yang semakin canggih kedepannya. Untuk itu juga dari sekarang kita sudah mulai memperkenalkan pada anak-anak sejak dini mengenai teknologi agar mental mereka siap menerima perubahan teknologi yg semakin canggih ini. Salah satunya adalah teknologi dibidang robotik. Bongkar pasang robotik mirip dengan permainan yang tentunya sangat diminati dan disenangi anak-anak, dan akan memberikan kebanggaan tersendiri saat hasil karya mereka bisa bergerak, apalagi bisa memberikan manfaat yang berguna bagi kehidupan. Saran saya dalam memberikan pelajaran mengenai robotik sebaiknya langsung pd tujuan yg ingin dicapai, artinya langsung mengajarkan pada siswanya bagaimana menciptakan robot tersebut sehingga bisa bermanfaat bagi kehidupan, jadi tidak asal buat saja. Mengingat dalam proses pembelajaran ini juga pasti memerlukan biaya yg tidak sedikit..^^

Lia Lucky Girl mengatakan...

Abad 21 adalah zaman robot untuk berkembang. Hampir semua kegiatan yang kita lakukan sekarang ini dibantu oleh robot. Tidak salah juga karena zaman sekarang semua harus bisa efektif, efisien dan optimal. Untuk itu ada robot. Dan menurut saya rumah robot ini merupakan langkah yang baik untuk mengembangkan lagi kemampuan di bidang robotik terutama bagi kaula muda yang senang dengan dunia teknologi. Walaupun punya talenta tetapi juga harus ada media untuk menyalurkan serta mengasah talenta tersebut. Saya harap dengan rumah robot ini, semakin banyak inovasi-inovasi dari anak bangsa kita. Namun satu hal yang perlu diperhatikan di sini adalah masalah biaya. Jangan sampai biaya yang tinggi menjadi penghambat bagi kalangan bawah yang ingin berprestasi juga. Mungkin akan lebih baik jika pihak pengelola dapat memberikan semacam beasiswa bagi mereka yang kurang mampu namun kompeten di bidang ini.

Merry Len Walker mengatakan...

hmmmm.... keren... pertanyaan terpenting! mereka menyediakan robot kekasih tidak ya??? hahaha....

saat ini para ilmuan berlomba-lomba untuk menciptakan robot yang paling mutakhir. Semoga perkembangan ilmu pengetahuan ini dapat membantu kehidupan manusia ke depannya.

Vivi mengatakan...

@yesi :yup.. bener banget.. dengan begitu, bakat anak akan lebih terarah dan terasah di dengan benar..

@noviaty : setuju.. konsep belajar sambil bermain spt ini pasti sangat disukai anak2.. Tentunya dalam masa pembelajaran pembimbing akan mendampingi anak ybs supaya mereka memahami cara kerja serta jika terjadi kesalahan akan cepat untuk diperbaiki sehingga mengeluarkan biaya seminimal mungkin..

@lia: sebenarnya banyak kaum muda indonesia yang sudah berhasil menciptakan robot dan telah mengikuti bbrp ajang di dalam maupun luar negeri.. ini membuktikan bhw anak2 indonesia tidak kalah dgn anak2 di luar sana dgn teknologi yg lebih canggih.. saya setuju sekali dengan pemberian beasiswa kpd anak2 yg kurang mampu dan berbakat di bidang itu.. Namun peberian beasiswa ini juga harus tepat sasaran.. anak2 yg diberikan beasiswa tentunya harus benar2 memiliki bakat dan minat di bidang ini..

@merry: hahaha.. kayak yg perfectly boyfriend maksudmu? robot yg ada di situ ada yg bisa ng'dance, lalu ada juga yg bisa mengeluarkan berbagai ekspresi spt nangis..

yah.. amin.. apalagi ada yg kayak doraemon.. hehe..

Posting Komentar

 
Copyright ```Did You Know....? 2009. Powered by Blogger.Designed by Ezwpthemes .
Converted To Blogger Template by Anshul .